Minggu, 18 Januari 2009

KEREN

KEREN

Setelah sampai di Sawah Lunto
Aku istirahat untuk beberapa waktu
Tak lama kemudian
Banyak orang yang datang menjengukku
Ada yang datang karena rindu
Ada yang datang karena ingin tahu
Ada yang datang untuk mendandaniku

Asyik juga ketemu tukang rias
Tubuhku diperiksa semua
Mereka mencatat semua kerusakan
Mereka mencatat semua keperluan
Kemudian kulihat mereka
Mulai mengira ngira
Berapa lama aku didandani
Berapa biaya untuk mendandani
Ke siapa biaya diminta


Karena kehadiranku
Nampaknya memang ditunggu
Berapapun keperluanku
Sudah tersedia setiap waktu


Kadang terlintas dipikiranku
Selain karena benar benar mencintaiku
Dan berharap hari tuaku
Kuhabiskan diranah
Jangan-jangan aku
Mesin uang yang produktif
Bukan karena kemampuanku berusaha
Tapi karena ketuaanku yang butuh biaya
Astaghfirullah
Tiada daya
Tiada upaya
Kecuali izinMu ya Allah


Berfikir positif aja ah
Lihatlah
Aku sudah keren
Hitamku mengkilat
Dikasih warna kuning dan merah
Ditempat tertentu
Membuatku jadi lucu
Tidak lagi sangar seperti monster


Lihatlah
Saudaraku yang lebih muda dan perkasa
Telah datang menemaniku
Aku sudah punya teman berbagi
Bersama kami bisa


Aku MAK ITAM yang sudah tua
Akan jadi raja di jalan rata saja
Temanku yang muda
Kubiarkan menjelajahi ranah yang indah
Menemani tamu-tamu
Yang ingin menikmati keindahan Ranah



Bengkulu, 17 Januari 2009




Hanifah Damanhuri

www.iffah62.blogspot.com

KAMPANYE DI ATAS KA

KAMPANYE DI ATAS KA

Selain untuk berwisata
Menikmati keindahan Ranah
Tanpa terburu buru
Badanpun leluasa bergerak
Mau tiduran juga boleh
Apalagi di gerbong VVIP
Hmm serasa berada di sorga

KA juga bisa dimanfaatkan
Untuk tebar pesona
Bagi para Caleg atau Partai
Yang akan bertarung April nanti

Betapa indahnya KA
Hari ini dhiasi bendera juning
Besok dihiasi bendera merah
Lusa dihiasi bendera putih
Wah ada 34 partai
Dengan bendera yang berbeda

Di setiap stasiun
Para partai bisa berbagi
Sermbako
Kaos
Duit
Atau cuman senyuman yang manis
Pelengkap janji-janji indah
Kalau nanti berkuasa diranah

Masyarakat punya kesempatan
Bertemu artis pujaan
Politikus idaman
Di stasiun terdekat
Perjalanan antar stasiun
Kesempatan bagi para Caleg Partai
Mungkin untuk beristirahat
Mungkin berdiskusi
Mungkin bercanda
Sehingga
Kampanye berjalan
Santai tapi serius

Hayoooooo
Tunggu apalagi
KA tempat Kampanye yang asyikkkk
Coba aja
Kalau tidak percaya



Bengkulu, 19 Januari 2009


Hanifah Damanhuri

Selasa, 06 Januari 2009

KIBARKANLAH BENDERA KITA

KIBARKANLAH BENDERA KITA


Masih terbayang dipelupuk mata
Wajah ceria dan bangga
Ketika saudara datang kali pertama
Menjadi mahasiswa di kampus kita

Dengan fasilitas seadanya
Kadang menumpang dimana-mana
Jumlah dosen yang tak seberapa
Sebagian sibuk luar biasa
Kita melangkah bersama
Dalam suka dan duka
Menggapai cita-cita

Tak peduli dengan semua keterbatasan
Kami tuntut saudara
Mampu belajar sendiri
Mampu menyelsaikan masalah
Mampu berkarya yang terbaik
Itu semua kami lakukan
Agar saudara unggul dalam bersaing

Berkat Rahmat Allah YME
Dan perjuangan yang luar biasa
Saudara berhasil
Menyelesaikan program S1 Fakultas Teknik
Kami ucapkan
Selamat untuk saudara
Semoga Ilmu Dan Gelar
Yang saudara peroleh
Bermaqnfaat bagi nusa dan bangsa

Saudara-saudara yang tercinta
Betapa banhgga kami mendengar berita
Saudara-saudara kita yang duluan wisuda
Telah mengibarkan bendera kita
Berkibar melampaui Bengkulu
Berkibar hingga orang mengenal kampus kita

Saudara-saudara yang tercinta
Kibarkanlah bendera kita
Kibarkanlah sejauh dan setinggi
Yang saudara bisa
Doa kami menyertai saudara

Bengkulu, 16 Desember 2008



Hanifah

UNGKAPAN MAAF JELANG PUASA tahun 2008

UNGKAPAN MAAF JELANG PUASA tahun 2008

Hati diciptakan Allah suci
Manusia dengan segala perbuatannya
Mengotori hati yang suci itu
Dengan tulus dan dengan kerendahan hati
Ku haturkan maaf padamu
Atas segala khilafku
Met berpuasa ya
...

Selamat menjalankan ibadah puasa
Maaf lahir dan batin
Kita berdoa pada Allah SWT
Moga-moga kita
Diberikan kekuatan lahir batin oleh Allah SWT
Untuk melaksanakan ibadah-ibadah puasa ramadhan
Dan ibadah-ibadah sunnat lainnya
Dengan sebaik-baiknya dan se ikhlas-ikhlasnya
Karena Allah
...

Makan sirih duduk bersila
Sirih ditaruh di atas meja
Mohon maaf tulus dipinta
Sanbut ramadhan dengan gembira
Slamat menunaikan ibadah puasa
...

Jikok rauik talampau runciang
Jikok asah talampau tajam
Jikok lidah talabiah biso
Jikok hati nan salah mangiro
Jo jari nan sapuluah
Maaf ambo pintokan
Slamat menunaikan ibadah puasa
...

Anadai bibir salah berucap
Andai janji tak ditepati
Andai sumpah mengundang dosa
Andai sikap tak menyenangkan
Andai kata-kata banyak salah
Menjelang bulan suci Ramadhan ini
Mohon kiranya pintu maaf dibukak
Mohon ampun atas kesalahan
Selamat menunaikan ibadah puasa
...

Selamat Datang di Perjalanan
30 Hari mencari cinta Allah
Semoga kita sampai di stasiun kemenangan
Met puasa
maaf lahir batin
...

Bila harta adalah racun
Maka zakat adalah penawarnya
Bila bulan adalah musibah
Maka Ramadhan adalah anugrah
Bila dosa adalah hina
Maka maaf adalah mulia
Jika hati sejernih air
Jangan biarkan ia keruh
Jika hati seputih awan
Jangan biarkan ia mendung
Hiasi ia dengan IMAN
Selamat menunaikan ibadah puasa
Mohon maaf lahir batin
...

Setitik embun di atas awan
Jatuh kebumi laksana hujan
Dosa yang tertimbun
Mohon ampunan
Salah dan khilaf
Mohon maafkan
Selamat menunaikan ibadah puasa
...

Kekota Palembang hari Selasa
Mampir dulu ke toko kecap
Sebentar lagi kita puasa
Mohon maaf atas segala salah dan khilaf
Selamat menunaikan ibadah puasa
...

Marhaban Ya Ramadhan
Mari kita saling memaafkan
Dari dosa yang jadi beban
Kita isi Ramadhan dengan segala kebaikan
Agar kita jadi insan yang beriman
Kelak sorga kita dapatkan
Mat menunaikan ibadah puasa
...

Nah ini arti doa dari buya HMA (maaf. ini untuk yang tidak ngeerti bahasa arab)

"-- Allahumma inna nas-aluka ridhaa-ka wa al-jannah, wa na'uudzu bika min sakhati-ka wa an-naar Allahumma ghfir-lana dzunubana, wa li ikhwanina, wa sabaquuna bil-imaan,wa laa taj'al fii qulubinaa ghillan lil-ladzina aamanuu Rabbana innaka ghafuurun rahiim." = Wahai Allah sungguh kami bermohon keridhaan-MU dan Jannah. Kami berlindung kepada MU dari kebengisan Neraka. Wahai Allah, ampunilah dosa-dosa kami, dan kesalahan sahabat kami, dan juga kesilapan orang-orang yang sama beriman dengan kami, dan jangan Engkau tumbuhkan di hati kami keraguan atas orang yang beriman, Wahai tuhan kami, hanya semata Engkaulah yang Maha Pengampun lagi Maha Penyayang".

AKSA TEJA LAKSANA

AKSA TEJA LAKSANA

Ketika sudah di program MTI
Perempuannya hanya tiga orang dari 38 orang
Sehingga mayoritas temanku laki-laki


Tetap saja seperti ketika di Pra S2
Teman ku Larso
Orang yang sering mendorongku
Agar rajin ke lab atau kepustaka
Untuk mengejar ketinggalanku dari teman lain
Yang sudah familiar dengan komputer
Dan kemampuan merekapun di atas rata-rata
Aku jelas tak ada apa-apanya
Membuatku merasa sangat kecil sekali


Tetap saja seperti ketika di Pra S2
Temanku si Agung
Orang yang pertama ku kenal
Membolehkanku menumpang pulang
Setiap akhir pekan hingga Grogol
Aku tak lagi pulang ke rumah kakakku
Sejak Jakarta membara


Karena tidak lagi pulang ke Kali Deres
Kadang aku ikut belajar di rumah temanku
Aksa Teja Laksana
Badannya besar
Tinggal di rumah Super Besar
Beberapa mobil berderet di garasi
Beberapa orang ikut membantu di rumah


Di rumah Aksa
Fasilitas untuk belajar bersama tersedia
Disinilah kelompok Duxing berkumpul
Kelompok yang terdiri dari para bintang kelas
Sehingga aku hanya jadi beban mereka
Makanan enak-enak dengan jumlah yang banyak
Terjadi perbaikan gizi di sini
Istrinya baik sekali dan rendah hati
Tak peduli dia
Kalau aku PNS yang sederhana dari kota kecil
Rasanya tersanjung sekali
Ketika aku dilayani pembantu
Boleh milih
Mau nasi goreng atau roti bakar?
Woooowww
Enak nian jadi orang kaya


Waktu itu kelompok Duxing
Dapat tugas membuat proyek Rumah Sakit
Menggunakan bahasa Java
Aku kebagian mencawan
Ketika Jakarta membara
Aku pilih pulkam
Ketika presentasi proyek tersebut
Aku kelabakan menjawab pertanyaan dosen
Aku bilang pada Aksa
Nanti aku ajarkan Java ke mahasiswa


Nah hari ini
Kalau tidak ada aral melintang
Aku akan menguji
Proyek mahasiswaku
Dalam bahasa JAVA



Bengkulu, 5 Januari 2009




Hanifah Damanhuri

PANGEK IKAN

PANGEK IKAN


Takana pangek ikan
Tabayang suasana baralek di kampuang den
Karano pengek ikan
Menu wajib nan harus tasadio
Asa ado alek


Dek agak sarik mambuekno
Jarang urang mambuek pangek ikan
Kalau indak njik balek
Atau njik hari istimewa


Takana di den suasana dapua/ rumah
Katiko mamasak pangek njik baralek
Nan mamasak adolah amai-amai di suku kami
Atau nan bakarik kasuku kami
Saroman bini mamak


Sabalun mamasak pangek
Biasono masiang-masiang urang
Alah maambiak posisi nan cocok untuak dirino
Ado nan tukang barasiahkan ikan
Ado nan maonggokkan bumbu
Tapi salalu batanyo ka nan lain
Alah cukuik go bumbuno?
Ado nan ka manggiliang bumbu
Wakatu manggiliang bumbu
Nan manggiliang batanyo ka nan lain
Alah du aluh no ?
Ado nan manyiapkan tungku jo pariuak balango
Dan manantukan
Bara gadang api wakatu mamasak


Mangkon nan harus disadiokan ha
Ikan Rayo atau ikan sirah atau ikan paweh
Tondeh, limau sundai, bumbu langkok
Daun limau, daun salam, daun kunyik dan sarai
Lado sirah sanginyiang
Dasun, bawang sirah
Santan kental (?)
Garam


Ikan dun dibarasiahkan
Tapi sisiakno indak dibuang
Kalau ado batalua
Taluano dibarasiahkan dan
Dimasuakkan baliak kaparuk ikan


Kulik limau sundai dikubak
Kalau mjik pangek ikan gon
Jumlah limau sundai gon agak banyak
Sasudah limau sundai dikubak
Di rameh sampai jimek aia no kalua
Masuakan sado bumbu nan alah digiliang aluh
Aduak-aduak sampai rato
Aden lupo pakai santan atau indak?
Pakai santan mungkin tambah sero
Galimangkan adonan bumbu dun ka ikan


Masuakkan dan susun ikan di pariuak balango
Tutuk pariuak jo daun pisang
Sabalun ditutuk ja tutuak pariuak
Mungkin untuak mahalangi uok kalua
Pangek ikan dimasak jo api ba unyai-unyai
Kalau alah kariang aia di pariuak
Tando ikan alah masak
Bantuakno kuniang rancak
Tabik salero katiko mamakanno


Pernah den cubo mambuek surang
Pakai kompor nan agak kancang apino
Gosong ikan nan paliang di bawah
Ondeh mandeh
Alun pandai den mamasak no li
Ka baraja liak
Pariuak balango
Kama ka den cari ?



Bengkulu, 4 Januari 2009





Hanifah Damanhuri

SMS PENYEBAR SEMANGAT

SMS PENYEBAR SEMANGAT


Sebagai alat komunikasi
Aku sering memanfaatkan SMS
SMS yang ku kirim atau yang ku terima
Isinya bermacam-macam
Ada yang sopan
Ada yang tidak sopan
Ada yang bermanfaat
Ada yang tidak bermanfaat
Tergantung dari siapa atau kepada siapa
Dalam suasana apa
Kapan waktunya
SMS terkirim


Dari sekian banyak SMS yang kusimpan
Sebelum terpaksa ku hapus
Akan kutuliskan beberapa pesan
Pesan yang menyebarkan semangat


Dari bu Diyah

Mahasiswa TI itu pintar-pintar bu dan
Saya rasa mereka mau mengembangkan TI UNIB
Jika diberi ruang
Masalahnya mungkin terkendala DANA
Jika bisa Univ diyakinkan
Bahwa ini akan menghasilkan uang
Buat semacam proposal PIKSI UNIB di bawah TI
Share hasil dengan labkom UNIB
Prediksi Return of Investment tahun keberapa
Lobi koordinator Teknik
Kemungkinan mahasiswa TE dab TI UNIB
Wajib punya sertifikat jaringan dan linux
Dari situ jika untung
Ajukan lagi proposal untuk pemrograman
ORACLE or JAVA ADVANCE
Uang diputar dan tanam kebanggaan mahasiswa


Bukan dosen bu yang bekerja
Tapi mahasiswa tingkat atas yang dikaryakan
Saya rasa itu juga pengakuan lita
Atas prestasi yang mereka capai
Ambil yang terbaik sebagai asisten
Ikutkan pelatihan yang professional
Karyakan kembali mereka sebagai mitra dosen
Bu ini masa sulit kita
Bertahan bu
Saya juga tau bangun chanel itu sulit
Tapi juga bukan tidak mungkin dihadapi bu


Dari Andriansyah


Bu, Insya Allah saya kirim program
Untuk system informasi berbasis email
Saya berharap semester ini
Teknik sudah pake
Semoga memacu semangat teman mahasiswa
Saya sudah buat web:e4t.sekolahkita .net


Saya baru selesai buat sms server
Dengan JAVA di LINUX
Sekarang saya sudah 100% linux
Ini lebih xanggih
Baru telkom Surabaya yang buat tapi pakai VB
Bisa koneksi keseluruh dunia
Kecuali dunia lain he he he
Insya Allah saya buatkan tutorialnya


Saya lagi sibuk ngerjain try out online telkom
Tenagaku terporsir benner di telkom
Se besar-besarnya tugas dikampus
Di lapangan lebih besar lagi
Saya harus menyesuaikan diri


Saya di telkom nggak menuntut bayaran
Yang saya tuntut kepada diri sendiri
Hasil kerja harus bagus dan sempurna
Ternyata menjadikan saya lebih dewasa
Oh ya, saya diminta ngajar anak
TI UNSRI oleh telkom


Khusus telkom Palembang
Unsri Prioritas
Tapi walau gitu
Bukan berarti UNIB tidak punyakesempatan
Otang telkom bilang
UNIB lebih baik dari UNSRI
Bukan saya yang bilang lho
Do the best saja


Kalau saya bu inginnya
Dimana saya berpijak
Disitu ada kemajuan dan
Jadin yang terbaik darimtempat lainnya
Insya Allah Februari saya ngajar di UNSRI


Ku ingin kerja bersama orang yang se ide



Pengajar bisa kaya raya
Aku dapat konsepnya dari temanku di internet
Kita coba catat dan karang apa yang kita dapat
Kita ajarkan
Tapi kalau orang butuh hardcopynya
Kita jual dengan harga murah


Saya belikan hosting untuk 2 bulan bu di telkom
Seterusnya kita pikirkan bersama
I hope that it can be a motivation
To the students



Bengkulu 1 Januari 2009



Hanifah Damanhuri

UNGKAPAN MAAF YANG INDAH TAHUN 2008

UNGKAPAN MAAF YANG INDAH TAHUN 2008



Meski tangan tak berjabat
Bibir tak berucap
Mata tak bertatap
Izinkan hati terpaut erat
Bersimpuh memohon maaf lahir bathin
Atas segala khilaf dan dosa
Di hari yang fitrah dan suci
Sambut hari kemenangan
Dengan sujud dan tasbih
Atas keagunganNya



Bila canda jadi luka
Amanah kadang terlupa
Lidah penuh berbisa
Hati salah menduga
Beralas ikhlas
Beratap doa
Moga kesalahan yang disengaja
Atau tidak disengaja
Mohon dimaafkan
Selamat Hari Raya Idul Fitri
Minal Aidzin Wal Faidzin
Mohon Maaf Lahir dan Batin



There’s no ivory
That doesn’t crack
There’s no human
Who has no mistake
Please gorgive me
For what I’ve
Done wrong to u
Minal Aidzin Wal Faidzin
….

Terkadang tercipta dosa dalam tawa
Terbesit luka dalam canda
Terlintas keangkuhan dalam senyuman
Minal Aidzin Wal Faidzin
Mohon Maaf Lahir dan Batin




Matahari berdzikir
Angin bertasbih dan
Pepohonan memuji keagunganNya
Semua menyambut
Datangnya hari yang fitri
Mohon Maaf Lahir dan Batin



Sejuk air Wudhu
Sesuci AlQuran
Seindah alunan Zikir
Setulus hati
Untuk jalin kebersamaan
Semoga Silaturrahim
Selalu diantara kita
Mohon Maaf Lahir dan Batin



Melati putih indah berseri
Tanda putih berarti suci
SMS hadir pengganti diri
Tanda ingat Silaturrahim
Minal Aidzin Wal Faidzin
Mohon Maaf Lahir dan Batin
..

Seiring gemuruh takbir
Jagad raya bertasbih
Desir angin kemenangan
Berhembus untuk menyeka
Segala luka dan khilaf yang tertoreh
Minal Aidzin Wal Faidzin
Mohon Maaf Lahir dan Batin



Kuas-kuas detik tak sengaja
Pasti pernah melukis khilaf
Kadang bertinta dosa
Kelip mata pernah melirik salah
Sehelai dusta kadang pernah
Tersangkut di lidah
Sepasang kaki dan tangan
Pernah melangkah nakal
Tak ada yang kekal
Jika hidup adalah milikNya
Tak ada yang lebih indah
Dari keikhlasan saling memaafkan
Untuk mewarnai cahaya-cahaya suci
Di hari fitrah …
Minal Aidzin Wal Faidzin
Mohon Maaf Lahir dan Batin



Beduk bergema
Takbir membahana
Ramadhan sirna Syawal tiba
Mari kita sambut Idul fitri dengan gembira
Iman semakin kita jaga
Minal Aidzin Wal Faidzin
Mohon Maaf Lahir dan Batin


Semoga hati yang suci
Membawa kedamaian
Dalam hidup kita, amin
Minal Aidzin Wal Faidzin
Mohon Maaf Lahir dan Batin




Kata yang tersusun menjadi kalimat
Mungkin telah menyakiti
Tindakan yang terjalin menjadi laku
Mungkin telah melukai
Ketidaktauan adalah tembok
Yang berada diantara dinding dan kebenaran
Dimana kata maaf
Mencoba menjembatani
Meski lambat terentang
Minal Aidzin Wal Faidzin
Mohon Maaf Lahir dan Batin
….


Minal Aidzin Wal Faidzin
Mohon Maaf Lahir dan Batin
Untuk semua khilaf dan salah
Untuk setiap lisan yang tak terjaga
Untuk hati yang berprasangka
Untuk sikap yang menyakitkan
Untuk janji yang terabaikan
Mari kita saling memaafkan
Adar taqwa jadi milik kita

….


Bengkulu, 31 Desember 2008





Hanifah Damanhuri




Sahabat adalah dia yang menghampiri kita
Ketika seluruh dunia menjauh
Bukan menghampiri kalau sedang butuh
Karena persahabatan itu
Seperti tangan dengan mata
Saat tangan terluka
Maka mata menangis
Saat mata menangis
Maka tangan menghapusnya

Senin, 05 Januari 2009

DOA-DOA INDAH DI UJUNG TAHUN 2008

DOA-DOA INDAH DI UJUNG TAHUN 2008


Hari demi hari kita telah jalani
Sampai di penghujung tahun dan
Akhirnya 1429h/2008 ini segera kita lewati


Masih banyak waktu yang terlewati
Dengan sia-sia
Terlalu sedikit kebaikan
Yang telah dilakukan
Terlalu dini untuk disebut
Sebagai amal shalih
Terlalu sombong untuk di klaim
Sebagai amal ikhlas
Astaghfiruka…wa atuubu ilaik


Memasuki th 1430h/2009 ini
Beri kami ya Allah
Kekuatan untuk mengisinya
Dengan amal ikhlas
Yang engkau ridhoi … amin
(Prof Suheimi)



“Selamat tahun baru 1430 H / 2009
Mudah-mudahan di tahun yang baru ini
Menjadikan kita
Insan yang berakhlakul karimah
Dalam Ridho Allah SWT. Aamin
( Fakhrul Rozy)


“Selamat tahun baru 1430 H/2009
Semoga Allah SWT
Senantiasa memberikan
Barokah, hidayah, inayah & ridhoNya,
Pada keluarga kita
Dengan langkah: Niat, Doa, Dzikir
Iman dan Taqwa.
(Dedi Suryadi)



Semoga Allah mengabulkannya


Bengkulu, 31 Desember 2008




Hanifah Damanhuri