Senin, 19 April 2010

BECAK MOTOR

BECAK MOTOR

Kali ini kami (aku dan suami) ke Padang
Menggunakan jasa travel
Irit dan hemat tenaga
Dan diantar sampai ke alamat

Masalah muncul ketika hendak bepergian
Dari dan ke rumah adikku di Siteba
Tak mudah mendapatkan angkot
Sesuai keinginan dalam waktu yang singkat

Ketika kami melangkah hendak menuju UNP
Kami melihat becak motor
Pemandangan yang terasa aneh bagiku
Kami panggil becak motor
Dan kamipun menuju UNP
Lewat jalan yang tersingkat
Jalan yang tak ditempuh Angkot
Hingga akhirnya sampai di Simpang Tunggul Hitam

Aku pikir kami akan diturunkan di Simpang ini
Eh sang becak ikut melaju di tengah keramaian
Bersaing dengan bermacam-macam mobil
Di jalan Hamka yang padat
Dengan lincah sang becak
Mengambil posisi di paling kanan
Sesampai di depan UNP
Becakpun berbelok dengan sigap
Dan meluncur kehalaman BNI

Kulihat pegawai BNI
Senyum-senyum melihat kami
Kami balas pula dengan senyuman
Sambil bergegas turun dan melangkah ke jalan
Becak motor telah membahagiakan kami di siang itu

Usai urusan kami di UNP siang itu
Kami naik biskota ke Pasar
Waduh mak
Musiknya keras sekali
Bikin kepala nyut-nyutan
Kalau seseorang ingin turun
Tinggal tepuk tangan
Menyaingi suara musik yang keras

Ada almari di atas kepala sopir
Yang berisi botol bekas dengan berbagai model
Apa itu botol bekas minuman keras?
Atau botol apa ya ?
Modelnya bagus-bagus
Indah juga nampaknya

Ketika sampai di Taman Melati
Kami diturunkan
Habiiis-habiiiiiis kata keneknya
Ya udah, kami turun
Kami telusuri jejak yang pernah di tinggalkan
Puluhan tahun yang silam
ketika kasih mulai bersemi

Kami ulangi pula
Makan martabak Mesir Kubang
Sambil makan terkenang
Masa-masa indah di masa muda

Pulangnya kami putuskan naik becak motor lagi
Kami naik angkot dulu menuju Simpang Tunggul Hitam
Angkot Padang aneh-aneh warnanya
Diangkot ini aku juga melihat almari kecil
Tempat 3 buah botol di pajang
Red Label, X, Black Label
Dekat sopir juga ada botol minuman
Sama dengan biskota
Musik di angkot ini juga keras
Sssttt kata suamiku melarang
Ketika aku ingin minta sopir mengecilkan volumenya

Jangan kencang-kencang mas
Teriakku pada sopir
Yang mencoba menyalib mobil lain
Sial bagi sopir tersebut
Ketika dia menaikkan penumpang
Di tempat yang salah
Ketangkap basah polisi

Kami dipaksa polisi ganti mobil
Setelah sampai di Simpang Tunggul Hitam
Hujan lebat mengguyur Padang
Untung ada becak motor
Asyikk juga naik becak motor
Di bawah guyuran hujan lebat
Di jalan yang berbatuan/tidak rata
Kepala terantuk-antuk ke penutup becak


Padang, 16 April 2010


Hanifah Damanhuri